Gintama dan Tim Yorozuya


Judul : Gintama

Manga : 2003

Anime : 2005

Genre : Komedi, Parodi, Aksi, Drama, Segalanya ada.

Pengarang : Hideaki Sorachi


Gintama ("Jiwa Perak") merupakan Anime Komedi Parodi, yang bercerita Kehidupan sehari hari Sakata Gintoki (Main Character), Shimura Shinpachi, dan Kagura Yato, yang bekerja sebagai Yorozuya (Penerima segala jenis Pekerjaan).
Bersetting di Edo, dimana Para Samurai dilarang membawa Pedang (Katana) karna negri mereka sudah diduduki oleh Alien yang mereka sebut Amanto.
Anehnya walaupun ini mengambil bagian sejarah dari Jepang, tetapi peralatan yang mereka gunakan sudah jauh lebih canggih :v

Anggota Yorozuya

Yorozuya merupakan sebuah organisasi yang dibangun oleh Sakata Gintoki. Mereka mau melakukan pekerjaan apapun demi dibayar.
Bertempat di Kota Kabukicho, Lantai 2 diatas bar Otose. Rumahnya pun merupakan sebuah rumah Kontrakan, dan sering sekali Gintoki, dll ditagih karna tidak mampu membayar kontrakan.

1. Sakata Gintoki


Sakata Gintok,Pemimpin dari Yorozuya sekaligus Anggota Pertama.
Selalu menggunakan Kimono(Pakaian Adat Jepang) dengan sebelah tangan dikeluarkan (Bagian Kanan) dan membawa Bokuto(Pedang Kayu).

Karakteristik : 
- Rambut Silver Bergelombang (Acak acakan) 
- Penyuka Manisan (Maniak Gula)
- Membawa Pedang Kayu dan bertuliskan "Danau Toya" dipedangnya


Kalo dia sudah serius, siapa aja bisa dia kalahin.







 

2. Shimura Shinpachi


Shimura Shinpachi, Anggota Kedua Yorozuya.
Mempunyai suatu tujuan yaitu untuk membangkitkan kembali Dojo yang merupakan warisan dari Ayahnya.
Seringkali dia tidak mendapat gaji dari Gintoki karna jarangnya mereka mendapat kerjaan.

Karakteristik :
- Menggunakan Kacamata
- Keahlian menggunakan berpedang bisa dibilang rata rata
- Penggemar Otsu-Chan (Ngidol)


Sering banget di bully oleh Gintoki dan Kagura.



 

3. Kagura Yato


Sedikit aneh dari Kagura yaitu dia menggunakan Pakaian Adat China, bukan Jepang.
Kagura merupakan salah satu Ras terkuat di Jagad Raya, yaitu Yato.
Kalo soal kekuatannya jangan ditanya lagi, dan makannya pun sangat banyak, walau tidak membuatnya kegemukan.

Karakteristik :
- Menggunakan Pakaian Adat China
- Berani
- Membawa Payung (Ras Yato lemah terhadap sinar Matahari)


Kalo dia udah ngamuk, seremnya bukan maen.


 

Anime ini Merupakan anime yang sangat cocok bagi anda yang menyukai komedi, karna anda akan dihibur oleh tingkah konyol mereka bertiga dan Karakter Lainnya yang tak kalah lucunya.

Parodi ?
Mereka sudah pernah memparodikan banyak Anime anime besar, seperti Naruto, One Piece, Dragon Ball, dll.


dan masih banyak lagi, aksi Kocak dari Karakter di Gintama ini.

Bagi anda yang berminat untuk Menonton atau Membaca manganya bisa meluncur ke website :
Silver Yasha


Sekian dan Terima Kasih
Share this Post

About Penulis

Saya hanyalah seorang yang gemar menonton Anime, Membaca Manga, dan Menyukai hal hal berbau teknologi. Saya hanyalah seorang penyuka Komedi.

0 komentar :

Catat Ulasan